Headlines News :
Home » » Sekda Lantik Pejabat Eselon II dan III

Sekda Lantik Pejabat Eselon II dan III

Written By Admin on Rabu, 07 April 2010 | 14.01

Rabu, 07 April 2010
KOTAJAMBI – Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jambi, AM Firdaus, melantik pejabat struktural Eselon II dan III lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi, Rabu (7/4), di Ruang Pola Kantor Gubernur Jambi.

Berikut daftar nama pejabat yang di lantik. Untuk pejabat struktural Eselon II, diantaranya Prof Dr Ir HM Havidz Aima MS yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Balitbangda Provinsi Jambi, kini menjabat sebagai Staf Ahli Gubernur Jambi Bidang Pembangunan.

Posisi Kepala Balitbangda Provinsi Jambi diisi oleh Drs Abd Zaki MSi yang sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris KPU Provinsi Jambi.

Empat pejabat hanya dimutasi pada eselon yang sama, satu orang dipromosikan dari eselon III ke eselon II yakni , Ir H Sepdinal ME yang sebelumnya menjabat Kepala Kantor Pengolahan Data Provinsi Jambi dipromosikan sebagai PJ Kepala Biro Sumber Daya Alam Setda Provinsi Jambi. Dan empat pejabat lainnya mengalami pergeseran jabatan pada eselon III.

M Zubaidi AR SH MSi dari PJ. Asisten Ekonomi Pembangunan dan Kesos Sekda Provinsi Jambi dimutasi menjadi PJ. Kepala Pelaksana Badan Peanggulangan Bencana Daerah Provinsi Jambi.

Ir H Havis Husaini MM, dimutasi dari Kepala Biro Kesramas Setda Provinsi Jambi menjadi PJ. Asisten Ekonomi Pembangunan dan Kesos Sekda Provinsi Jambi.

Drs H Sofwan Nuri yang menjabat sebelumnya sebagai Kepala Biro Organisasi Setda Provinsi Jambi dimutasi menjadi Kepala Biro Kesramas Setda Provinsi Jambi.

Drs H Heri Mujono dari Kepala Kantor Pengolahan Data Provinsi Jambi dilantik sebagai Kepala Biro Organisasi Setda Provinsi Jambi.

Mustofa A.Par MSi yang sebelumnya menjabat sebagai Kasi Bina Objek dan Daya Tarik Wisata Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jambi dipercaya sebagai PJ. Kabag Pertanian dan Ketahanan Pangan pada Biro SDA Setda Provinsi Jambi.

Sekda Provinsi Jambi, AM Firdaus, saat membacakan sambuatan Gubernur Jambi mengatakan, pergeseran jabatan adalah hal biasa. Suatu organisasi seperti pemerintah selalu dan senantiasa diharapkan pada berbagai tingkat kinerja yang harus didukung oleh personil yang tangguh, cerdas dalam menjalankan kebijakan dan tupoksi operasionalisasi secara penuh dan bertanggungjawab.

Sumber: www.infojambi.com

Sarang Semut Papua - Herba Anti Kanker No. 1!
Share this post :
 
Info Bungo : Tentang Kami | Maklumat | Disclaimer | Kontak | Komentar | Info Donasi | Surat Terbuka | Your Link
Copyright © 2009 - 2015. Info Bungo - Some Rights Reserved
Template Created by Creating Website >>
>>