Muarabungo,JAMBISATU.com
- Daftar Pemilih Tetap (DPT) pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Bungo,
pada sembilan Desember 2015 mendatang, terus bertambah. Sebelumnya KPUD
Bungo menetapkan DPT sebanyak 240.661 pemilih. Dan hingga saat ini, DPT
bertambah sebanyak 948 pemilih.
Komisioner KPU Bungo, Roy Imron Devisi
Pemuktahiran Data dan Tekhnis dikonfirmasi usai rapat pleno rekapitulasi
dan penetapan DPTb-1 mengatakan, pada rapat pleno DPT perbaikan pertama
ini ada penambahan sebanyak 948 pemilih.
“Dari 17 kecamatan di Kabupaten Bungo,
penambahan jumlah DPT paling banyak yakni Kecamatan Rimbo Tengah,”
ujarnya, Rabu (28/10/2015).
Dari tambahan 948 pemilih tersebut,
sebelumnya tidak tercatat pada penetapan DPT yang dilakukan KPU. Untuk
itu, bagi masyarakat yang belum masuk DPT, Roy mengimbau agar segera
mendaftar ke petugas Pemilu. Masyarakat bisa mendaftar di tingkat Desa
maupun Kecamatan, kemudian akan dimasukan kedalam DPTb-2.
“Kami minta masyarakat untuk proaktif,
apakah namanya sudah terdaftar pada Pemilukada Bungo pada Desember 2015
mendatang atau belum. Kalau belum silahkan temui petugas pemilu
terdekat,” imbaunya.
Disampaikannya, salah satu kendala bagi
pihaknya dalam menangani DPTb-1, justru dikarenakan banyaknya masyarakat
yang masih belum sadar akan mendaftarnya sendiri.
“Kita kemaren jemput bola, hingga
tercapai pemilih DPTb-1 ini sebanyak 948. Kalau tidak seperti itu, kami
yakin tidak akan sebanyak itu. Dan kami juga berterima kasih atas kerja
sama PPK dan PPS.” tandas nya lagi.(*)
Reporter: Azhari
Editor: Hardiopes
Sumber: http://jambisatu.com/berita-rapat-pleno-dptb1-dpt-bertambah-948-pemilih.html